PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG) meraih penghargaan Anugerah Utama kategori Sustainability dalam ajang IDX Channel Anugerah Inovasi Indonesia (ICAII) 2024 berkat program Sustainable Quarry Initiative. Penghargaan ini diterima oleh Chief of Risk, Strategy & Sustainability SIG, Antonius Ardian Bermana, di Main Hall Bursa Efek Indonesia, Jakarta.
ICAII 2024 yang mengusung tema “Leading Innovation Through Dynamic Business Modelling For Sustainable Future” merupakan ajang apresiasi bagi perusahaan yang berhasil menjalankan inovasi berkelanjutan dengan manfaat ekonomi, sosial, dan lingkungan.
Corporate Secretary SIG, Vita Mahreyni, menyatakan bahwa semangat inovasi telah menjadi bagian penting dalam transformasi SIG. “Dengan inovasi, SIG menciptakan berbagai terobosan untuk meningkatkan keunggulan operasional, sejalan dengan arahan Kementerian BUMN untuk mendorong transformasi bisnis menuju ekonomi hijau,” ujar Vita.
Melalui Sustainable Quarry Initiative, SIG mengembangkan Ecopark Kambang Semi di lahan pascatambang Pabrik Tuban, Jawa Timur, sebagai pusat wisata edukasi di bidang pertanian, peternakan, dan perikanan. Pada 2022, SIG menginisiasi program pemanfaatan tanaman jagung dan limbah tongkol jagung guna mendukung ekonomi lokal dan memulihkan fungsi ekologis lahan.
Program ini mencakup pengolahan jagung menjadi berbagai produk pangan, seperti nasi jagung, dadar jagung, hingga puding, serta pengolahan limbah tongkol jagung untuk pakan ternak, briket, dan baglog jamur. Lebih lanjut, limbah tongkol jagung dimanfaatkan sebagai bahan bakar alternatif dalam produksi semen, yang berpotensi menekan biaya bahan bakar hingga Rp947 juta per tahun dan mereduksi emisi karbon hingga 4.416 ton CO2 per tahun.
“Inovasi ini terbukti meningkatkan ekonomi masyarakat sekaligus mengurangi dampak lingkungan akibat limbah yang tidak terkelola. SIG berkomitmen untuk terus menghadirkan solusi berkelanjutan dan produk ramah lingkungan dengan operasional unggul,” tambah Vita. (RO/ESG-1)